Persiapan Asesmen Lapangan Pendirian Doktor S3 Studi Islam, FAI UAD Adakan Koordinasi dengan Berbagai Pihak
Koordinasi Persiapan Asesmen Lapangan Pendirian Program Doktor S3 Studi Islam FAI UAD
FAI UAD-FAI News. Dalam rangka mempersiapkan Asesmen Lapangan untuk Pendirian Program Doktor (S3) Studi Islam, Fakultas Agama Islam Universitas Ahmad Dahlan (FAI UAD) mengadakan koordinasi dengan berbagai pihak terkait. Asesmen lapangan ini dijadwalkan akan dilaksanakan oleh Kementerian Agama pada tanggal 29-31 Juli 2024 mendatang.
Tujuan dari koordinasi ini adalah untuk memastikan semua persiapan telah matang dan semua instrumen penilaian yang diperlukan dapat terpenuhi. Dengan demikian, proses asesmen lapangan dapat berjalan dengan lancar tanpa hambatan berarti.
Dalam forum koordinasi ini, hadir berbagai pihak yang terkait, termasuk Dekanat, Tim Perumus Kurikulum, Tim Visitasi, serta Biro Lembaga dan Unit di Lingkungan UAD. Kehadiran mereka diharapkan dapat memberikan kontribusi yang signifikan dalam mempersiapkan segala kebutuhan yang diperlukan untuk asesmen lapangan tersebut.
Dekan FAI UAD Dr. Arif Rahman, M.Pd.I. memberikan sambutannya dalam acara ini. Beliau menekankan pentingnya kerja sama dan sinergi antara semua pihak yang terlibat untuk mencapai tujuan yang diharapkan. “Persiapan ini sangat penting agar proses asesmen lapangan berjalan lancar dan semua instrumen penilaian terpenuhi. Kita harus bekerja sama dengan baik dan memastikan semua yang diperlukan telah siap,” ujarnya.
Dengan adanya koordinasi ini, diharapkan proses Asesmen Lapangan Pendirian Program Doktor Islam S3 Studi Islam di FAI UAD dapat berjalan dengan sukses dan memberikan hasil yang memuaskan. AI